Pembangunan ekonomi lokal desa ini didasarkan oleh kebutuhan, potensi, kapasitas desa, dan penyertaan modal dari Pemerintah Desa dengan tujuan akhirnya meningkatkan taraf ekonomi masyarakat desa.
Berdasarkan kenyataan tersebut ICON Training Center akan menyelenggarakan kegiatan Study Banding Desa untuk meningkatkan kompetensi, pengetahuan dan keterampilan kepada Tim Pengelola Kegiatan dan masyarakat desa.
TUJUAN PENYELENGGARAAN
Kegiatan Study Banding Desa ini bertujuan agar setiap masyarakat desa mampu mengoptimalkan pendapatan asli desa, kemampuan dan kreatifitas sumber daya manusia dan dapat meniru desa-desa yang telah sukses menerapkan sistem yang ada.

JADWAL KEGIATAN
HARI KE I : CHECK IN HOTEL DAN ACARA PEMBUKAAN |

HARI KE III : KUNJUNGAN KE DESA-DESA PENGHASIL KERAJINAN TANGAN |
A. Desa Mas |
 |
Terletak di Kecamatan Ubud, Bali. Ukiran Kayu adalah seni yang paling menonjol yang dilakukan oleh orang-orang di Desa Mas, itu adalah pekerjaan tambahan di samping bekerja sebagai petani. Hampir di sepanjang jalan menuju ke Desa Mas dipenuhi oleh aneka macam art-shop yang berfungsi sebagai sentra perdagangan kerajinan patung. |
B. Desa Tohpati |
 |
Sentra produksi batik di Desa Tohpati, Kecamatan Batubulan, Bali. Tempat ini terkenal dengan produksi batik tenunnya yang diproses secara tradisional. Kain batik Desa Tohpati mempunyai kualitas yang tinggi. Kain-kain hasil tangan ini lantas dijual di butik-butik yang juga berdiri di desa ini. Itu sebabnya, selain berbelanja, pengunjung juga bisa menyaksikan proses pembuatan batik di tempat ini. |
C. Desa Celuk |
 |
Sebuah desa di Kecamatan Sukawati, Baali di Desa Celuk ini terdapat ratusan gallery perak dan emas yang menawarkan pengunjungnya terlibat langsung dalam pembuatan perhiasan dari perak dan emas. Tidak heran, Desa Celuk tiap harinya dikunjungi oleh ribuan wisatawan yang penasaran dengan pembuatan emas dan perak oleh para pengrajin dan seniman. |
D. Desa Batu Bulan |
 |
Desa Batu Bulan sudah terkenal di Indonesia dan di seluruh dunia yang telah dibangun berkat tarian artistik Barong dan tari Keris, disini anda juga dapat menemukan patung yang terbuat dari batu. |
E. Desa Batuan |
 |
Desa yang sudah ada sejak zaman dinasti Warmadewa yaitu sekitar seribu tahun yang lalu sangat menjaga adat istiadatnya. Di desa ini terdapat Candi/Pura yang dirancang sangat indah dengan penuh ornamen Bali dan atap bangunan candi terbuat dari serat pohon kelapa berwarna hitam. |
F. Desa Tegalang |
 |
Terletak di sebelah utara Ubud, Bali. Desa ini memiliki pesona tempat wisata alam yang dapat menyejukkan hati. Dengan latar belakang persawahan yang berundak sehingga melahirkan daya tarik tersendiri. Tidaklah heran bila pertanian cukup tertata rapih. Karena di kawasan desa ini terdapat organisasi kemasyarakatan yang khusus mengatur pengairan sawah dalam hal bercocok tanam padi yang disebut dengan sistem Subak. |
G. Desa Panelokan Kintamani |
 |
Dari Panelokan kita bisa menyaksikan pemandangan menakjubkan. Kombinasi antara Guntur Batur beserta hamparan bebatuan hitam dengan Danau Batur yang berbentuk bulan sabit berwarna biru di sebuah kaldera yang oleh wisatawan-wisatawan dikatakan sebagai kaldera terindah di dunia. Panelokan sudah mempunyai infrastruktur yang cukup memadai sebagai tempat wisata, antara lain penginapan maupun restoran. |
HARI KE IV : KUNJUNGAN KE SUMBER DAYA ALAM YANG BERPOTENSI DI DESA-DESA YANG DIKELOLA MENJADI TEMPAT WISATA |
A. Desa Pakraman |
 |
Desa Pakraman merupakan desa pengelola kawasan bahari Tanjung Benoa yang sangat terkenal dengan pantainya. Serta menjadi pusat wahana olahraga air seperti, parasailing, snorkeling, seawalker, jet ski, fly fish, banana boat dan wisata ke pulau penyu. |
B. Desa Kutuh |
 |
Terletak di Kuta Selatan, Badung, Bali. Desa Kutuh memiliki pantai baru yang diresmikan di Bali yaitu Pantai Pandawa. Desa wisata ini, menyuguhkan indahnya pemandangan tebing dipapas tegak, sebagian berundak, di kanan-kiri jalan dan panorama pantai begitu indah nan menawan. Pasir putih bersih dengan air laut yang hijau kebiruan, serta suasana pantainya sepi dan tenang. Desa adat Kutuh memberdayakan perekonomian masyarakat lokal melalui Badan Usaha Manunggal Desa Adat (BUMDA). Dimana BUMDA membawahi sejumlah usaha desa adat di Kutuh, yaitu objek wisata pantai Pandawa, pedagang, usaha kano, paragliding, pengembangan objek wisata Rintisan Gunung Payung, usaha transport serta beberapa usaha rintisan lainnya. |
C. Desa Pecatu |
 |
Pecatu adalah sebuah desa di wilayah Kuta Selatan, Badung, Bali. Desa ini memiliki segudang potensi yang dapat dikembangkan untuk menunjang ketahanan ekonomi masyarakatnya. Desa ini terkenal dari objek wisata yang ramai dikunjungi di Bali yaitu Pura Uluwatu dan Tari Kecak, dimana penari-penari kecak tersebut berasal dari warga-warga atau masyakarat desa itu sendiri. |
HARI KE V : PERSIAPAN PULANG |
Persiapan pulang, check out dari Hotel pukul 12:00 WITA |
Pengantaran pulang ke Bandara waktu disesuaikan dengan waktu pulang setiap peserta |
FASILITAS
Fasilitas yang akan diberikan kepada peserta berupa :
KONTRIBUSI
JADWAL PELAKSANAAN
INFORMASI
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut silahkan menghubungi kami di: